Minggu, 21 Oktober 2012

Catatan kecil di acara mancing bareng Galatama Lele

Alhamdulillah acara Mancing bareng bersama dengan rekan-rekan Group Facebook PEGAL LINU dan Fishyforum pada tanggal 21 Oktober 2012 telah terlaksana dengan baik dan suksesnya acara ini tentunya tidak lepas berkat kerja keras dari para sahabat saya Idban Secandri, Ahmad Sugianto, dan Toto Hertanto selaku panitia penyelenggara dan atas partisipasi yang luar biasa dari seluruh peserta yang tetap memegang teguh komitmennya untuk menyukseskan acara ini.

Acara mancing bareng kali ini berlangsung meriah walau ada insiden kecil dengan jatuhnya korban si Madid aka Bayu yang terpaksa harus berhenti ditengah jalannya lomba karena dehedrasi (just kidding Bay, forgive me…). Cuaca memang cukup panas sehingga seluruh peserta yang menempati lapak bernomor besar harus berjuang keras untuk mengatasi sengatan matahari yang sangat tidak bersahabat. Bahkan terdapat beberapa peserta yang dari sesi 1 sampai sesi 2 harus menempati lapak besar dan yang luar biasanya lagi dalam kondisi seperti ini mereka tetap dapat menunjukkan fighting spirit yang tetap terjaga dengan baik. Salah satu diantara pejuang sejati tersebut adalah Toto Hertanto, yang selama ini dikenal sebagai The Master Of Boncoser sebuah gelar kehormatan yang diberikan kepada dia dikarenakan nyaris tidak pernah ngamplop ketika diadakan trip colongan bersama beberapa orang rekan saja.

Hampir seluruh peserta menjadi terkesima dibuatnya dikarenakan pada cingreng kali ini sang MOB bisa menunjukkan prestasi yang cukup fantastis yaitu meraih juara Induk I di sesi 1 dan secara akumulasi berhasil mengangkat 9 ekor ikan balap. Prestasi mancingnya kali ini menjadi bukti bahwa Toto sebenarnya adalah pemancing yang handal, hanya saja selama ini nasib baik belum berpihak kepada dia.  Saya yakin seandainya saja jeng Menik (pujaan hatinya sang MOB) ikut menyaksikan keperkasaannya di acara mancing bareng kali ini maka bisa dipastikan akan segera jatuh bertekuk lutut kedalam pelukannya tanpa tawar menawar lagi.

Selain Toto Hertanto, cingreng kali ini juga memunculkan beberapa bintang baru dan yang menjadi bintang dari segala bintang adalah si Juragan Ember alias Rino Yohan alias Janice Verina yang berhasil menyabet juara Induk II di sesi 1 dan Prestasi Lapak kecil di sesi 2 dengan rekor kehormatan yang tidak bisa ditandingi oleh peserta lainnya yaitu bayar 1 lapak tapi mancing di 3 lapak yang berbeda dalam satu sesi. Hehehe… beruntung tetangga kiri kanannya adalah orang-orang yang baik hati dan secara sukarela menyerahkan lapaknya untuk diserok sama sang Juragan Ember.  

Syukur saya haturkan ke hadirat Allah SWT yang atas kuasaNya telah memberikan kesempatan kepada saya untuk bertemu dengan teman-teman yang selama ini hanya bisa saya sapa melalui media jejaring sosial dan sekaligus bisa mempererat hubungan perteman saya dengan teman-teman lainnya yang telah saya temui terlebih dahulu.

Terimakasih buat seluruh teman-teman yang telah berpartispasi dan mohon maaf apabila tidak dapat saya sebutkan namanya satu persatu, dan akhir kata serta mengingat dari potensi yang dimiliki oleh teman-teman maka harapan saya kedepannya group mancing ini bukan saja hanya sekedar group mancing seperti pada umumnya tapi dapat pula dikembangkan menjadi sebuah group yang dapat mengangkat harkat dan martabat dari masing-masing anggotanya. 


Salam Gentak…!!!!

Related Posts:

  • Di Empang Banyak Orang Pintar Setelah absen mancing selama lebih kurang setahun setengah karena kepindahan dari Sidoarjo ke Jakarta maka sekitar awal Oktober 2011 saya memulai karir mancing kembali. Secara tidak sengaja saya melewati perumahan Perta… Read More
  • Testimoni pengguna essen mancing lele probaitBerikut adalah sebagian testimoni pengguna essen mancing lele probait yang digunakan dalam berbagai lomba galatama lele:    Abud Aero McKnight Emang ngeri probait saya tyap mancing masuk nominasi truz.. Lebih asik… Read More
  • Apakah essen PROBAIT jitu untuk mancing lele..??? Entah sudah beberapa kali pertanyaan yang bernada serupa dengan judul diatas dilontarkan ke saya, dan jawaban saya tetap sama bahwa di Galatama Lele tidak ada umpan jitu melainkan umpan yang sedang jalan....!!! Kok bisa… Read More
  • Cara memasang cacing sutra di kail Cacing Sutra adalah salah satu umpan favorit untuk mancing Galatama Lele terutama untuk empang baru atau empang lama yang ikannya belum jadi. Walau umpan ini cukup populer dikalangan pemancing namun masih banyak pemancing … Read More
  • Probait selalu menggetarkan lawan Photo:http://kugat.wordpress.com/ Tak jarang pengguna essen Probait salah mengartikan bahwa umpan dasar yang digunakan dalam pemakaian Probait untuk Galatama Lele adalah Jangkrik. Kesalahan persepsi ini mungkin timbul seb… Read More

0 comments:

Posting Komentar