Kebanyakan orang beranggapan bahwa untuk mendapatkan hasil
yang maksimal mancing ikan mas dibutuhkan biaya pembuatan umpan yang mahal.
Menurut pengalaman pendapat ini tidak salah namun juga tidak sepenuhnya benar.
Coba tanyakan kediri sendiri:
- Sudah seberapa seringkah Anda memancing?
- Sudah seberapa sering Anda menggunakan umpan mahal
- Sudah berapa kalikah Anda juara dengan menggunakan umpan mahal?
- Sudah berapa kalikah Anda dikecewakan ketika menggunakan umpan mahal?
Ujikanlah sesering mungkin dan Anda akan terkejut dan mungkin juga akan menyesal ketika menghadapi kenyataan bahwa umpan Anda yang mahal ternyata tidak selalu mendapatkan hasil yang bagus dan bisa jadi tidak memperoleh ikan sama sekali.
Lalu apa yang harus dilakukan bilamana Anda menghadapi kejadian
seperti ini?
Solusinya Anda harus bereksperimen kembali untuk menemukan
resep umpan dasar yang bagus tanpa menggunakan kroto dan selanjutnya setelah
Anda berhasil menemukan resepnya keputusan berada ditangan Anda apakah resep
umpan dimaksud mau ditambah kroto atau tidak. Sebagai catatan jika umpan Anda
yang bahan dasarnya sudah mahal dan proses pembuatannya ribet tapi masih
dikasih kroto maka mending Anda membuat umpan dengan bahan dasarnya kroto yang
direkatkan dengan putih telor dan tepung beras saja.
Bagi Anda yang masih belum mendapatkan resep umpan dasar
tanpa kroto dengan hasil yang bagus maka berikut saya berikan beberapa resep
yang sudah teruji dengan biaya pembuatannya tidak lebih dari Rp. 20.000,-
RESEP #01
Bahan dasar:
- 2 jagung biasa
- 2 ikan pindang cuwe/tongkol kecil
- Pelet Kingkong seri PK #03
- 1/6 blok Keju Prochiz
- Mentega merk Jelly Fish – JF#01
- Essen Probait seri EO #01
Cara membuat:
- Blender/parut jagung hingga halus
- Oseng bersama dengan 1 Sendok Makan Munjung Jelly
Fish hingga kental dan bau harumnya sudah tercium.
- Haluskan ikan pindangnya kemudian campurkan
dengan jagung yang telah dioseng.
- Tambahkan 5 tetes essen bawaan PK#03 dan 10
tetes EO #01 dan aduk rata.
- Atur kekerasannya dengan Pelet Kingkong PK#03
Note:
- Jika karakter empang cenderung wangi maka dosis
essen PK #03 bisa ditambahkan s/d 10 tetes atau bisa juga dengan menambahkan 5
s/d 10 tetes essen Probait seri EO #15.
- Jika karakter empangnya cenderung amis atau
gurih bisa ditambahkan 1 ikan pindang lagi atau dengan cara meningkatkan dosis
EO #01 s/d 15 tetes atau bisa juga dengan menambahkan 5 s/d 10 tetes essen
Probait seri EO #16.
RESEP #02
Bahan dasar:
- Pelet Kingkong seri PK #03
- 1 butir telor ayam mentah
- 1/2
kaleng Deho Besar
- Mentega merk Jelly Fish – JF #01
Cara membuat:
- Masukkan kedalam plastik 1kg 3 SDM munjung PK#03
- Tambahkan 1 butir telor lalu bejek pelet dan
telornya hingga tercampur rata.
- Tambahkan 1 Sendok Makan Munjung Jelly Fish yang
dicairkan.
- Tambahkan air lebih kurang 150ml dan bejek
hingga tercampur rata.
- Kukus selama 15 menit
- Tambahkan Deho + 3 tetes essen Probait seri EO#08
+ 15 tetes Essen PK#03 dan bejek lagi hingga tercampur rata.
Note:
- Bilamana umpan dirasa kurang kalis atau
kelembekan maka kekerasan umpan bisa diatur dengan menggunakan pengeras yg
tidak beraroma seperti mie di blender dsb.
RESEP #03
Bahan dasar:
- Pelet
Kingkong seri PK #03
- 2 butir
telor ayam matang
- 1/2 kaleng
Deho
- Mentega
merk Jelly Fish – JF#01
- Essen
Probait seri EO #01
Cara
membuat:
- Haluskan Deho dalam baskom
- Tambahkan 1 SDM Jellyfish, 5 tetes essen bawaan PK#03 dan 10 tetes EO #01 dan aduk rata.
- Atur
kekerasannya dengan Pelet Kingkong PK#03
Note:
- Jika karakter empang cenderung wangi maka dosis
essen PK #03 bisa ditambahkan s/d 10 tetes atau bisa juga dengan menambahkan 5
s/d 10 tetes essen Probait seri EO #15.
- Jika karakter empangnya cenderung amis atau
gurih dehonya bisa ditambahkan atau dengan cara
meningkatkan dosis EO #01 s/d 15 tetes atau bisa juga dengan menambahkan 5 s/d
10 tetes essen Probait seri EO #16.
Selamat
mencoba dan semoga resep diatas bisa memberi manfaat...!!!